Diskusi tentang Jasa Konstruksi dan berbagai problematika seolah tiada berakhir, hal ini menunjukkan Jasa Konstruksi semakin berkembang menata diri untuk menjadi sebuah usaha yg mensupport pembangunan Indonesia yang terus maju dan berkembang. Hal tersebut terlihat pada saat DPP INKINDO Jawa Timur yg dikomandani Bapak Yayack, Ir. H. Darmadjaja, MM.MT. saat diterima oleh Ketua Umun LPJKP Jawa Timur seluruh jajaran pengurus yg juga dihadiri oleh Ketua Umumnya Dr. Gentur Prihantono, SP di Agis Restorant Jl. Pagesangan Surabaya pada Senin, 21 Agustus 2017. Diskusi ini membahas point-point penting sesuai amanah Undang-Undang Nomor 02 Tahun 2017 Tentang Jasa Konstruksi, diantaranya : 1. Amanah Gubernur dalam melakukan Perlindungan kepada konsultan lokal. 2. Segmentasi Pasar Jasa Konstruksi 3. Billingrate Tenaga Ahli 4. Keterbatasan Tenaga Ahli. pada Akhir pertemuan Ketua DPP INKINDO Jawa Timur menyampaikan surat yg berisi tetang permasalahan tersebut diatas untuk segera ditindaklanjuti oleh LPJKP Jawa Timur. ”Kami sangat berterima kasih kepada kepengurusan LPJKP Jatim sekarang yang lebih terbuka dan mau menerima masukkan dan kritikan dari assosiasi”, demikian akhir kata yang disampaikan Ketua DPP INKINDO Jatim Ir. Darmadjaja.
Diskusi hangat seputar peluang dan tantangan usaha jasa kontruksi
Ibn/sek.